Dari sisi pendapatan (revenue), pencapaian di bulan Januari 2010 juga diperkirakan akan melampaui target.
Pencapaian tersebut diungkapkan oleh Eddy Kurnia, Vice President Public and Marketing Communication PT Telekomunikasi Indonesia Tbk pada keterangannya, 4 Maret 2010.
Strategi perseroran untuk mendongkrak peningkatan nilai layanan broadband Speedy melalui serangkaian program promo, kata Eddy, terbukti disambut baik oleh pasar. Promo tersebut meliputi di antaranya SpeedyTrek, Speedy Games Competition, paket-paket langganan, pemasaran bersama (bundling), dan beberapa lainnya.
“Berdasarkan tren performa tahun 2008 dan 2009, kami optimis target 1,7 juta SSL di tahun 2010 yang ditetapkan Telkom bisa tercapai,” kata Eddy.
Dari sisi pendapatan, ARPU (Average Revenue per User) dari penggunaan Speedy pada Januari 2010 mencapai Rp 232 ribu per bulan. “Kami akan lebih gencar menggelar program yang akan menstimulasi pemakaian akses Speedy, baik melalui program perbaikan dan perluasan infrstruktur maupun konten,” ucap Eddy.
Masuknya Telkom dalam Konsorsium Pembangunan Kabel Laut South East Asia Japan Cable System (SJC) melalui anak perusahaanya yang bergerak dalam bisnis internasional, yaitu PT Telekomunikasi Indonesia Internasional (TII) baru-baru ini, merupakan salah satu contoh upaya Telkom dari sisi pengembangan infrastruktur. Tujuannya adalah untuk peningkatan performa akses, termasuk akses melalui layanan Speedy.
“Langkah ini menyusul masuknya Telkom dalam konsorsium Asia-America Gateway (AAG) di tahun 2008 lalu yang membuat akses internet ke jaringan global semakin mudah dan cepat,” ucapnya.
Eddy menyebutkan, pihaknya yakin, kebutuhan masyarakat akan akses Internet kecepatan tinggi akan terus berkembang. “Ini seiring dengan pertumbuhan konten yang luar biasa akhir-akhir ini, juga dengan maraknya pemanfaatan situs jejaring sosial,” kata Eddy.
0 comments:
Post a Comment